Belalang Sembah

Writer: Arok | Editor: Bu Ike

Suatu hari di sebuah kebun anggur, tinggalah keluarga Semut yang jumlahnya sangat banyak. Semut ini membangun sarangnya, menggunakan cairan seperti lem, yang mereka keluarkan dari mulut mereka. Para Semut melihat bahwa musim gugur akan segera berlalu dan musim dinginĀ  yang sangat panjang. Ketika musim dingin datang, makanan akan sulit didapatkan. Para semut segera mencari makanan untuk mereka sebagai bahan persediaan ketika musim dingin datang. Berbeda dengan Belalang Sembah, yang memiliki mata yang besar dan tangan yang panjang. Mereka sering hidup di pohon seperti para semut. Ketika musim dingin akan tiba, Belalang hanya berlatih menari. Suatu hari sang Belalang menari di dekat sarang semut. Ia menari dengan sangat anggun, gerakan tangan dan badannya yang pelan dan lembut membuat tariannya sangat mengagumkan, para Semut melihat Sang Belalang Sembah menari, tetapi mereka tidak menghiraukan tarian tersebut, karena mereka memikir tugas yang lebih penting.

Sang Belalang yang sedang menari melihat para semut berjalan dengan membawa makanan untuk di simpan di sarang nya. Sang Belalang Sembah heran dengan apa yang dilakukan semut, lalu dia bertanya kepada salah satu Semut tentara yang sedang berjaga di dekat para semut pekerja. Sang Semut menjawab agar mereka tidak kelaparan saat musim dingin tiba. Lalu Sang Belalang pun menyuruh para semut untuk santai karena musim dingin masih lama tetapi Para Semut tetap tekun dan mengumpulkan makanan

Musim dingin tiba. Belalang belum sempat mengumpulkan makanan karena sibuk menari. Belalang kelaparan dan lari ke rumah semut. Ia meminta makanan kepada semut. Semut awalnya tidak mau memberikan makanannya karena takut kehabisan. Akan tetapi, melihat Belalang lemas kelaparan, semut tidak tega dan memberikan makanannya kepada Belalang. Belalang pun kembali bugar dan dia berjanji untuk menghemat waktunya dengan baik sehingga tidak kelaparan.

Arok Kundera

Here I am, just a random boy trying to journal anything cause momma told me to. Enjoy reading!

More Reading

Post navigation

Leave a Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *